Upayakan Kondusifitas, Bawaslu Temanggung Gandeng Dinkominfo
Ket [Foto]: Kerjasama Bawaslu Temanggung bersama Dinkominfo

Upayakan Kondusifitas, Bawaslu Temanggung Gandeng Dinkominfo

Temanggung, MediaCenter - Mendekati waktu pemilihan kepala daerah mendatang, Bawaslu Kabupaten Temanggung makin mengencangkan ikat pinggang. Salah satunya dengan menjalin kolaborasi bersama Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Temanggung.

Roni Nefriyadi selaku Ketua Bawaslu Temanggung hadir menemui Kepala Dinkominfo Temanggung guna koordinasi terkait kerjasama dalam menjaga kondusifitas pemilihan kepala daerah tahun 2024.

Bertempat di kantor Dinkominfo pada Selasa (29/10/2024), Roni menjelaskan beberapa poin kerjasama yang utamanya terkait kondusifitas ruang digital.

Roni menyampaikan, setidaknya ada empat poin kerjasama yang dijalin bersama Dinkominfo Temanggung.

"Komitmen penyelenggaraan pemilihan serentak 2024 diantaranya menjaga ruang digital yang kondusif, mitigasi penyebaran disinformasi, misinformasi, hoaks, ujaran kebencian, pelaksanaan sosialisasi pendidikan politik dan pengawasan partisipastif, serta distribusi hasil kinerja pengawasan," jelasnya. 

Gotri Wijianto, selaku Kepala Dinkominfo menyambut baik kerjasama tersebut. 

"Diharap kerjasama dapat menjaga kondusivitas masyarakat, utamanya pada ruang digital," tandasnya. (Adi;Ekp)

Kerjasama Bawaslu Temanggung bersama Dinkominfo
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook