Ket [Foto]:
Peringatan Hari Ibu Nasional, Tegaskan Komitmen Perlindungan Perempuan dan Dorong Partisipasi dalam Pembangunan
Temanggung, MediaCenter - Suasana yang berbeda terlihat, Senin (22/12/2025) pagi di Graha Bhumi Phala Temanggung. Hiasan bunga tertata indah, mulai dari halaman depan hingga ke sisi dalam gedung. Peringatan Hari Ibu Nasional Kabupaten Temanggung sukses digelar dengan penuh suka cita.
Dengan mengusung tema "Perempuan Peduli, Masyarakat Harmoni", menjadi refleksi dan apresiasi kepada seorang Ibu, yang dengan ketulusan hatinya mampu mewujudkan masyarakat yang harmonis.
Dalam Peringatan Hari Ibu Nasional 2025, Ketua TP PKK Kabupaten Temanggung, Panca Dewi Agus Setyawan menegaskan komitmennya dalam memberikan perlindungan terhadap perempuan.
Suaranya bergetar saat menceritakan pengalamannya beberapa saat lalu saat mendampingi keluarga Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Desa Mergowati, Kecamatan Kedu, Temanggung.
TKW dengan inisial (S), mengalami kekerasan fisik di Negeri Jiran Malaysia. (S) hilang kontak dengan keluarganya selama lebih dari dua dekade, dan selama itu pula (S) sering mendapatkan kekerasan dari majikannya.
"Perjuangan besar seorang ibu selama dua puluh tiga tahun, dia menahan sakit secara fisik. Di sana kami bertemu dengan Ibu (S), beliau memakai masker, karena ada bekas luka di sekitar mulutnya. Tetapi saya meminta beliau untuk membukanya, supaya anaknya bisa mengenali wajah Ibu (S)," ucapnya dengan berkaca-kaca.
Ibu (S) menjadi sosok wanita yang memperlihatkan begitu besar ketulusan dan pengorbanan sebagai seorang Ibu.
"Saya mengucapkan Selamat Hari Ibu tanggal 22 Desember 2025. Perempuan berdaya, anak terlindungi, keluarga harmoni menuju Indonesia Emas 2045. Meski kami adalah wanita karir, kami tidak melupakan kodrat kami sebagai perempuan. Kami tetap menjaga harkat dan martabat kami," tandas Panca Dewi menutup sambutannya pada Acara Peringatan Hari Ibu Nasional 2025. (nin;ekp)







Tuliskan Komentar anda dari account Facebook