Ket [Foto]: Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang dan Beberapa Bangunan Rusak
Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang dan Beberapa Bangunan Rusak
Temanggung, MediaCenter - Senin, (12/6) Kota Temanggung diguyur hujan yang disertai angin kencang, mengakibatkan beberapa bangunan rusak dan pohon tumbang dibeberapa tempat.
Pukul 15.30 WIB, Kota Temanggung dilanda hujan dengan intensitas tinggi yang disertai angin kencang. Hujan yang berlangsung sekitar 30 menit ini mengakibatkan kerusakan atap beberapa bangunan dan pohon tumbang dibeberapa lokasi. Menurut informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung terdapat sembilan lokasi yang terkena dampak ini.
Beberapa lokasi di Kecamatan Temanggung yang terkena dampak hujan dan angin kencang meliputi Lingkungan Tepungsari, Kampung Legoksari RT 06 dan RT 09, RW 01 Kelurahan Temanggung 2, Lingkungan Banyuurip Tengah RT 07 RW 02 Kelurahan Banyuurip, Rumah Dinas Sekda Kabupaten Temanggung, Lingkungan Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Sosial, Kelurahan Jurang, Perumahan Tlogomukti Kelurahan Jurang dan Dusun Pandean RT 08 RW 02 Kelurahan Temanggung 1. Pada lokasi tersebut rata–rata mengalami dampak berupa kerusakan bagian atap bangunan dan pohon tumbang.
Dalam kejadian ini BPBD bekerjasama dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten Temanggung melakukan penanganan langsung untuk melakukan evakuasi pohon tumbang dan baliho yang ambruk dibeberapa titik lokasi. (MC TMG/Ria)
"
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook