Ket [Foto]: Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Temanggung Mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Laporan Evaluasi RKPD dan Capaian Kinerja Pembangunan (IKPD dan Data Pokok) sampai dengan Triwulan III Tahun 2020 di Aula Progo Bappeda, Selasa (23/09/2020).
Evaluasi Kegiatan Triwulan III OPD Didorong Untuk Kreatif
Temanggung, MediaCenter- Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Kabupaten Temanggung menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Laporan Evaluasi RKPD dan Capaian Kinerja Pembangunan (IKPD dan Data Pokok) sampai dengan Triwulan III Tahun 2020 di Aula Progo Bappeda, Selasa (23/09/2020).
Rapat yang diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Temanggung ini juga untuk mengawali dan mempersiapkan penyusunan pembuatan laporan evaluasi Triwulan III. Hal ini diungkapkan oleh Dyah Sulistyowati seaku Sekretaris Bappeda Kabupaten Temanggung.
“Dari evaluasi pertama dan kedua yang dilaksanakan seperti yang kita lihat tadi, kalau dari rata-rata secara keseluruhan sudah sangat tinggi, karena dari nilai yang kita ambil kemudian kita sesuaikan. Kalau seharusnya nilai tinggi itu 90-100% tapi sangat jarang kegiatan yang pada triwulan 2 itu sudah mencapai 90-100%, sehingga untuk triwulan 2 ini nilai yang kita ambil adalah diatas 46-100% sudah sangat tinggi, sehingga rata-rata tadi bisa dilihat dari misi-misi. Misi 1, 2, dan 3 sudah sangat tinggi, dan untuk programnya semuanya akan tercapai karena sudah di atas 40% juga,” jelas Dyah.
Dalam Rakor tersebut juga disampaikan terkait masih adanya beberapa OPD yang kegiatannya tidak bisa dilakukan, terutama kegiatan yang harus mengumpulkan banyak pihak dan harus dibatasi, sehingga kegiatan-kegiatan tersebut tidak bisa dilaksanakan secara cepat, hal ini mengakibatkan penyerapan anggaran masih rendah.
“Memang ada kegiatan yang harus mengumpulkan banyak pihak dan harus dibatasi, sehingga kegiatan-kegiatan tersebut tidak bisa dilaksanakan secara cepat, dan mungkin teman-teman harus mengatur strategi supaya kegiatan yang berkaitan dengan mengumpulkan banyak pihak harus kita kurangi dengan strategi yang lain, misalnya seperti melalui zoom meeting dan webinar,“ terangnya.
Dari hasil evaluasi ini diharapkan OPD tetap berupaya keras untuk bisa mencapai kinerja sesuai dengan target yang telah dicantumkan pada saat penyusunan awal rencana kerja dimasing-masing OPD.
“Kemudian kita juga mengharapkan ada strategi dari masing-masing OPD untuk mendorong agar kegiatan yang kemarin terlambat bisa dilaksanakan tepat waktu,” pungkas Dyah. (MC.TMG/Eknu;Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook