Gerakan Untuk Tikus Sawah Yang Meresahkan Petani
Ket [Foto]: Gerakan Untuk Tikus Sawah Yang Meresahkan Petani

Gerakan Untuk Tikus Sawah Yang Meresahkan Petani

"

Temanggung – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Temanggung menggelar Gerakan Pengendalian Hama Tikus dan Sarasehan bersama Wakil Bupati Temanggung, Jum’at (28/4), seiring dengan meningkatnya serangan hama tikus di wilayah tersebut.

Meningkatnya serangan hama tikus bisa disebabkan karena tidak adanya antisipasi berupa gerakan massal secara intensif, yaitu pembersihan lahan dan pengemposan lubang-lubang tikus sebelum tanam.

Tikus sawah merupakan salah satu jenis hama pada tanaman padi yang dapat mengakibatkan kerugian besar dan meresahkan petani.

Untuk itu, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Temanggung menggelar Gerakan Pengendalian Hama Tikus dan Sarasehan bersama Wakil Bupati Temanggung, di Desa Lungge Kecamatan Temanggung dan diikuti oleh warga dan beberapa Kelompok Tani setempat.

Dalam acara tersebut juga diserahkan bantuan secara simbolis kepada Gapoktan Guyup Rukun Desa Lungge berupa 5 unit Hand Sprayer, Trap Barrier System serta diberikan pula pelatihan tekhnis pengendalian hama tikus.

“Saya tidak akan banyak berbicara, tetapi justru saya menginginkan hadirin yang ada disini bertanya dan bisa mengungkankan keluh kesahnya  dalam bertani,” kata Wakil Bupati Temanggung Irawan Prasetyadi dalam sambutannya.

Dalam Gerakan Pengendalian Hama Tikus ini, juga dihadiri Dandim 0706 Letkol Yusuf Setiaji, Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Temanggung Iman Bintara dan Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Masrik Amin sebagai pembicara. (MC Tmg/Ara)

"
Gerakan Untuk Tikus Sawah Yang Meresahkan Petani
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook