Ket [Foto]: Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol CZI Kurniawan Hartanto (kedua kiri) meninjau langsung pelaksanaan khitan masal, Selasa (29/12/2020).
Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 0706/Temanggung Gelar Khitan Masal
Temanggung, MediaCenter – Sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun Anggaran (TA) 2020, Komando Distrik Militer (Kodim) 0706/Temanggung bekerjasama dengan Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah (Lazis) Al-Ihsan Jawa Tengah (Jateng) mengadakan Bhakti Sosial Sunat Masal yang dilaksanakan di Gedung Sarwoguno Makodim 0706/Temanggung, Jalan Pangeran Diponegoro No.39, Temanggung, Jawa Tengah, Selasa (29/12/2020). Kegiatan diikuti oleh 20 peserta khitan yang berasal berbagai wilayah di Kabupaten Temanggung.
Letkol CZI Kurniawan Hartanto selaku Komandan Kodim 0706/Temanggung menjelaskan, kegiatan khitan massal dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan menugaskan tenaga kesehatan yang berasal dari Kodim 0706/Temanggung sebagai pelaksana khitan masal serta pemberian bingkisan bagi peserta yang berasal dari anggaran Lazis Jateng.
“Sebagai rangkaian kegiatan memperingati Hari Juang TNI AD TA 2020, selain khitan massal Kodim 0706/Temanggung juga melaksanakan berbagai kegiatan sosial lain, diantaranya donor darah yang dilaksanakan pada Tanggal 15 Desember kemarin,” jelasnya.
Ia berharap, melalui kerjasama Kodim 0706/ Temanggung dengan Lazis dan organisasi lainnya dapat mewujudkan Temanggung yang lebih maju dan bisa melaksanakan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan lain yang bermanfaat bagi masyarakat.
Wasono Saputro selaku koordinator kegiatan dari Lazis Jateng mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan program tahunan dari Lazis Jateng, khususnya dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD.
“Sebelum dikhitan, anak-anak juga dihibur oleh Kak Lukman dari Kampung Dongeng untuk mengurangi ketegangan, supaya mereka lebih fresh dan lebih siap untuk dikhitan,” jelasnya.
Selain khitan massal, Lazis Jateng juga rutin melaksanakan kegiatan sosial lain sesuai dengan moment yang ada, diantaranya kegiatan santunan anak yatim yang dilaksanakan pada Bulan Muharram
“Kerjasama dengan TNI merupakan salah satu bhakti kami, sebagaimana pendahulu yang berjuang untuk merebut kemerdekaan Indonesia. Kedepan semoga Lazis bisa terus berkerjasama dengan Kodim 0706/Temanggung, tidak hanya pada kegiatan khitaan masal ini,” pungkasnya. (MC TMG/Safi;Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook