Ket [Foto]: Sebanyak 112 peserta mengikuti pelatihan Balai Latihan Kerja (BLK) angkatan ketiga yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kabupaten Temanggung.
112 Peserta Ikuti Pelatihan BLK Angkatan Ketiga
Temanggung, MediaCenter - Sebanyak 112 peserta mengikuti pelatihan Balai Latihan Kerja (BLK) angkatan ketiga yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kabupaten Temanggung.
Peserta tersebut akan mengikuti 7 paket pelatihan berbasis kompetensi yang masing-masing paket diikuti oleh 16 peserta.
“Pada angkatan ketiga ini diikuti oleh 112 orang, dengan pelatihan akan dimulai Senin, 13 September 2021 hingga 30 hari kedepan,” kata Kepala Dinperinaker Kabupaten Temanggung, Agus Sarwono, Senin (13/9/2021) di Temanggung.
Ia menambahkan, para peserta terbagi dalam 7 kejuruan atau pelatihan yang berbeda, yaitu menjahit pakaian wanita dewasa, pembuatan roti dan kue, desain grafis, drafter (juru gambar arsitektur), otomotif sepeda motor, tata kecantikan kulit dan rambut, serta Bahasa Inggris.
“Masing-masing kejuruan dalam satu kelas akan diisi oleh 16 peserta,” imbuhnya.
Selanjutnya, Agus menerangkan, selama Tahun 2021 ini, Dinperinaker telah membuka tiga angkatan pelatihan kerja berbasis kompetensi, dua angkatan sebelumnya bersumber dari anggaran APBN, sedangkan angkatan ketiga ini anggaran bersumber dari APBD Kabupaten Temanggung.
“Angkatan satu dan dua ada dua kelas, sedangkan angkatan ketiga ini ada tujuh kelas,’’ terangnya.
Pihaknya berharap dengan adanya pelatihan ini bisa memberikan ketrampilan sesuai minat dan bakat peserta untuk mengembangkan potensi diri. Selain itu juga menyiapkan tenaga kerja yang siap pakai, mempunyai ketrampilan dan menciptakan wira usaha.
“Kita bersyukur, lulusan angkatan kedua, khususnya yang menjahit, sudah kita salurkan kebeberapa perusahaan apparel dan garmen juga,” ungkapnya.
Sementara itu, salah satu peserta pelatihan, Aisiah Tialia (21) warga Parakan, mengaku sangat senang bisa mengikuti pelatihan menjahit di BLK. Pada pelatihan tersebut diajarkan dasar-dasar menjahit dan juga cara menjahit beberapa jenis pakaian yang sebelumnya dirinya belum pahami.
“Harapannya bisa lancar dalam menjahit dan bisa mengembangkan apa yang telah dipelajari disini ,” pungkasnya. (MC.TMG/dn;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook