Ribuan Warga Lestarikan Sadran Tenongan di Kandangan Temanggung
Ket [Foto]: Ribuan Warga Lestarikan Sadran Tenongan di Kandangan Temanggung

Ribuan Warga Lestarikan Sadran Tenongan di Kandangan Temanggung

"

 
 


Temanggung, MediaCenter – Kemarin Minggu (1/10), ribuan warga membawa tenong berisi berbagai jenis makanan dan nasi tumpeng saat melakukan tradisi Nyadran Kyai Kramat di areal pemakaman Desa Tlogopucang, Kandangan, Temanggung, Jawa Tengah.

 

Tradisi rutin yang dilaksanakan setiap tahun ini digelar pada tanggal 11 Muharram penanggalan Islam yang bertujuan untuk mengirim doa kepada arwah leluhur sekaligus ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa bersamaan berakhirnya musim panen kopi tahun ini. Karena jika dilaksanakan sebelum tanggal tersebut banyak warga yang menunaikan puasa dari tanggal 1-10 Muharram.

Dalam wawancara dengan pemimpin tahlil sekaligus pemangku adat di Desa Tlogopucang, KH. Abdul Jalil seusai acara menjelaskan bahwa tradisi tersebut sudah ada sejak dulu pada jaman penjajahan belanda.

“Dulunya kegiatan tersebut diadakan oleh Kyai Kramat untuk terhindar dari penjajah Belanda yang saat itu melewati daerah Tlogopucang, serta berdoa terhadap Tuhan Yang Maha Esa agar warga selalu diberi keberkahan dan terhindar dari marabahaya”, jelasnya.

“Dan kita sebagai penerusnya harus selalu menjaga dan melestarikan tradisi tersebut agar tidak hilang dan tergantikan dengan budaya dari luar”, ucap Abdul Jalil dengan tegas. (MC TMG/Penulis, Foto: Agung Editor: Ekape)

"
Ribuan Warga Lestarikan Sadran Tenongan di Kandangan Temanggung
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook