Ket [Foto]: Kirab Laskar Surodipo Upaya Lestarikan Budaya Daerah
Kirab Laskar Surodipo Upaya Lestarikan Budaya Daerah
Temanggung, MediaCenter – Jum’at (29/9),desa Tawangsari Kecamatan Wonoboyo melaksanakan kirab budaya Laskar Surodipo untuk melestarikan budaya daerah. Acara tersebut dihadiri oleh Camat Wonoboyo dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dinbudpar) Kabupaten Temanggung. Acara di mulai dengan iring-iringan Laskar Surodipo yaitu para pemuda Desa Tawangsari yang bertugas mengambil tumpeng ke petilasan Ki Surodipo, selanjutnya tumpeng dibawa dan diserahkan kepada kepala desa Tawangsari. Tumpeng atau gunungan yang diserahkan berisi hasil panen masyarakat desa Tawangsari yang mempunyai makna bahwa setiap manusia membutuhkan alam untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. Masyarakat kemudian berebut untuk mendapatkan beras bercampur uang receh yang disebarkan oleh kepala desa dan gunungan atau tumpeng, mereka mempercayai siapa yang mendapatkan uang dan gunungan tersebut akan mendapatkan keberuntungan dan berkah.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan kirab budaya Laskar Surodipo, ini adalah kegiatan pelestarian budaya yang ada di Temanggung dan kami akan berusaha untuk mengembangkan kembali budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten Temanggung ini,” ujar Didit perwakilan dari Dinbudpar Kabupaten Temanggung.
Saat ini masyarakat Temanggung diharapkan agar sadar budaya dan pariwisata yang ada di daerah masing-masing, karena Kabupaten Temanggung memiliki potensi pariwisata yang sangat besar. (MC TMG/Penulis, Foto: Aji Editor: Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook