Ket [Foto]: Sambut Tahun Baru Hijriah, Kelurahan Purworejo Adakan Gebyar Muharam
Sambut Tahun Baru Hijriah, Kelurahan Purworejo Adakan Gebyar Muharam
Temanggung, Media Center -Kelurahan Purworejo, Kecamatan/Kabupaten Temanggung mengadakan Peringatan Tahun Baru Islam yang dikemas dalam Gebyar Muharam 1444 H/ 2022 M di lingkungan Kelurahan Purworejo, Temanggung, Sabtu (30/07/2022).
Kegiatan yang baru pertama kali diadakan ini mengambil tema “Menjalin Sinergitas Membangun Kekompakan, Bersatu Untuk Kelurahan Purworejo Yang Lebih Maju”. Hal ini sejalan dengan yang disampaikan oleh Samsiyah selaku Lurah Purworejo.
“Kegiatan ini kami berkolaborasi dengan karang taruna, mereka selama pandemi vakum selama dua tahun dan hasilnya di luar dugaan. Mereka mampu menggeliatkan semua lembaga di kelurahan, mulai LPMK, PKK, Linmas, RT dan RW. Semua bersatu padu mensukseskan acara ini,” terangnya.
Kegiatan ini juga bertujuan menjaga persatuan dan kesatuan Kelurahan Purworejo dalam menghadapi gempuran di era digital dengan memberikan edukasi dan memperkokoh nilai-nilai keagamaan kepada anak-anak.
Kegiatan yang dihadiri oleh Anggota DPD RI Perwakilan Provinsi Jawa Tengah Denty Eka Widi Pratiwi dan Wakil Bupati Temanggung Heri Ibnu Wibowo, semakin meriah dengan ditampilkannya stand UKM yang menyediakan aneka produk asli Kelurahan Purworejo, lomba hafalan surat pendek, lomba Pildacil dan pawai ta’aruf.
Dalam sambutannya, Denty Eka Widi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Kelurahan Purworejo yang dengan kompak mengadakan kegiatan ini.
“Di Kelurahan Purworejo dengan diadakan Gebyar Muharam akan mengawali semua hal-hal yang baik, sehingga kita betul-betul dapat mensukseskan program pembangunan, khususnya di kelurahan purworejo,” tuturnya.
“Ini suatu motivasi buat kita, bahwasanya memasuki tahun baru Muharam 1444 H/ 2022 M, kita akan lebih baik dalam kesehatannya, sosial bermasyarakat, pendidikan dan mencegah dari pengaruh buruk di era digital,” jelasnya.
Di era digital tentu ada ekses yang kemungkinan dapat ditanggulangi, salah satunya dengan melahirkan generasi Qurani dan TPQ (Taman Pendidikan Al-Quran).
"Sudah banyak sekali aktivitas dan menjadi penguat buat kita semua untuk mempersiapkan generasi ini untuk betul-betul siap berperan dan berkontribusi untuk pembangunan,” tandasnya. (MC.TMG/ekn;ekp;ysf)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook