Ket [Foto]: Ruwat Bumi dan Grebeg Parakan HUT ke-188 Temanggung, Resmi Dibuka
Ruwat Bumi dan Grebeg Parakan HUT ke-188 Temanggung, Resmi Dibuka
Temanggung, MediaCenter - Bupati Temanggung diwakili Sekda Hary Agung Prabowo membuka Ruwat Bumi dan Grebeg Parakan, serta Pameran UMKM dimulai dari depan Stasiun Lama, dan sepanjang Jalan Aip Munkar, Kelurahan Parakan Wetan, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung, Selasa (8/11/2022).
Turut mendampingi, Kepala Dinkominfo Samsul Hadi, Kepala Dinbudpar Saltiyono Atmadji, Kepala Dinpusip Suminar Budi Setiawan, Camat Parakan Taufiq Nur Priyanto dan Forkompincam, Ketua Panitia KH. Mustahal Nasukha, Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Parakan, para kepala sekolah, pelaku UMKM, pelaku seni, tokoh masyarakat, dan alim ulama.
Pembukaan dimeriahkan tarian Barongsai, serta penanaman pohon mangga dan pohon akasia di Taman Kali Galeh.
Hari Agung Prabowo menyampaikan, bahwa kegiatan ini adalah kegiatan tahunan yang setiap tahun rutin dilaksanakan di Kota Parakan.
"Kota Parakan adalah Kota Pusaka, oleh karena itu acara ini luar biasa setiap tahun dilaksanakan, yang dinamakan Ruwat Bumi dan Grebeg Parakan. Dan harus kita dengungkan secara nasional, sehingga pemerintah pusat bisa melihat. Bahwa kota ini merupakan kota budaya turun temurun sejak dulu," tuturnya.
Selanjutnya, Pemkab Temanggung mengucapkan rasa terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Parakan, khususnya panitia lokal, Camat, Kapolsek, Danramil, para Kepala Desa, para Ketua BPD dan para tokoh lain.
"Kegiatan ini tentu dilandasi dengan semangat dan tujuan yang mulia, yaitu di samping mangayubagyo dalam rangka HUT ke-188 Kabupaten Temanggung, tentu juga dalam rangka memberikan ruang kepada seluruh masyarakat untuk bergembira. Juga dapat memperoleh rejeki. Masyarakat juga mudah untuk mendapatkan barang, hiburan, tontonan dan pelaku UMKM juga dapat memperoleh rejeki," jelasnya.
Ditambahkannya, Kota Parakan telah bertumbuh menjadi kota dagang, serta kota budaya.
"Baru saja kemarin Bapak Bupati diundang oleh Pemerintah Pusat di Palembang, dalam rangka meneguhkan Kota Parakan sebagai Kota Pusaka. Untuk itu, mari kita jaga dan lestarikan, mari kita jaga terus kekompakan, kesatuan dan persatuan antar semua komponen, jaga terus kebhinekaaan, saling menghormati, saling menghargai, sehingga Parakan benar-benar bisa menjadi mercusuar di Kabupaten Temanggung," tambahnya.
Sekda berharap, semoga acara Kirab Boyong Menoreh yang dilaksanakan Rabu (9/11/2022) dapat berlangsung aman dan lancar.
"Masyarakat silahkan menonton, tetapi harus tertib, sehingga acara dapat berjalan dengan lancar dan kita dalam keadaan sehat tidak terjadi apa-apa," pungkasnya. (MC.TMG/sty;adi;ekp;ysf)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook