Peringatan Hari Ibu ke-94: Perempuan Berdaya, Indonesia Maju
Ket [Foto]: Peringatan Hari Ibu ke-94: Perempuan Berdaya, Indonesia Maju

Peringatan Hari Ibu ke-94: Perempuan Berdaya, Indonesia Maju

Temanggung, Media Center – Pemerintah Kabupaten Temanggung bersama dengan Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Dharma Wanita Persatuan, serta Tim Penggerak PKK Kabupaten Temanggung memperingati Hari Ibu ke-94 di Graha Bhumi Phala, Kamis (22/12/2022). 

Adapun Tema Peringatan Hari Ibu Tahun 2022 adalah “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”. Tema tersebut sebagai wujud tonggak perjuangan perempuan untuk ikut terlibat dalam upaya kemerdekaan bangsa dan pergerakan perempuan Indonesia dari masa ke masa.

Pada kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Temanggung, Eni Maulani Saragih Al Khadziq menyampaikan pesan dan harapannya bagi ibu-ibu, khususnya di wilayah Kabupaten Temanggung.

“Hari ini adalah Hari Ibu yang ke-94 jatuh pada tanggal 22 Desember 2022, pesannya ibu harus berdaya, mandiri, kuat, dan Indonesia pasti akan maju. Harapannya, ke depan ibu-ibu di Kabupaten Temanggung harus menjadi perempuan yang mandiri, perempuan yang berdaya, perempuan yang tidak hanya mengerjakan pekerjaan utama, yaitu pekerjaan domestiknya, tetapi di luar domestik itu perempuan atau ibu-ibu Temanggung pasti mampu untuk mengerjakan di luar dari itu. Jadi saya meyakini, ibu-ibu di sini adalah ibu yang kuat, yang mandiri, ibu yang berdaya dan InsyaAllah, anak-anak Temanggung juga akan menjadi anak-anak masa depan yang luar biasa,” ungkap Ketua TP PKK Temanggung, Eni Maulani Saragih.

Sri Endang Praptaningsih, Kepala DPPPAPPKB dan juga selaku Ketua Panitia Peringatan Hari Ibu ke-94 Kabupaten Temanggung Tahun 2022 menyebutkan, bahwa dasar pelaksanaan acara tersebut adalah Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1984 tentang Ratifikasi PBB terkait penghapusan segala bentuk deskriminasi terhadap perempuan atau disingkat Konvensi Wanita. 

“Maksud diselenggarakannya Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022 ini adalah sebagai penghargaan bagi semua perempuan di Kabupaten Temanggung atas peran serta dan kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, dan negara. Adapun tujuan dari kegiatan ini yang pertama adalah terwujudnya kemandirian perempuan di Kabupaten Temanggung di bidang pendidikan, kesehatan, sosial, politik, dan hukum,” ujarnya. 

Rangkaian kegiatan Perayaan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022 dilanjutkan dengan Touching Seminar yang menghadirkan narasumber Husna Marzuqoh yang membahas tentang Perempuan. (MC.TMG/nin;ekp;ysf)

Peringatan Hari Ibu ke-94: Perempuan Berdaya, Indonesia Maju
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook