Ket [Foto]: Tingkatkan Kreatifitas Siswa SMP N 6 Temanggung Adakan Ajang Mas dan Mbak Tingkat Sekolah
Tingkatkan Kreatifitas Siswa SMP N 6 Temanggung Adakan Ajang Mas dan Mbak Tingkat Sekolah
Temanggung, Media Center – Untuk meningkatkan kreatifitas siswanya, SMP N 6 Temanggung menggelar ajang pemilihan Mas dan Mbak tingkat sekolah.
Kamis (14/12) bertempat di Aula sekolah, acara yang yang diselenggarakan setelah berakhirnya masa ujian semester satu ini disambut antusias para siswa. Acara ini dimaksudkan untuk memberikan ruang kepada siswa – siswi dalam mengekspresikan kreatifitasnya masing – masing di luar kemampuan akademiknya. “Setelah sekian lama menimba ilmu akademik, satu minggu diberikan kesempatan untuk yang non akademik,” jelas Isrofi selaku Kepala Sekolah SMP N 6 Temanggung.
Diikuti oleh 25 pasangan yang berasal dari kelas VII hingga kelas IX dengan kriteria penilaian meliputi pakaain, penampilan serta keluwesan berjalan di catwalk. Adapun dewan juri berasal dari guru-guru sekolah sejumlah tiga orang.
Isrofi menambahkan kegiatan pemilihan Mas dan Mbak sudah berlangsung selama tiga tahun, dimulai sejak dia menjabat Kepala Sekolah di SMP N 6 ini. Menurutnya, pihak sekolah harus memberikan ruang kepada para muridnya, salah satunya dengan memberikan kebebasan berekspresi untuk menumbuhkan jiwa seni dan agar para siswa merasa betah di sekolah.
Selain untuk mengasah kreativitas, siswa – siswi yang terpilih sebagai juara akan dipersiapkan dan diikutsertakan dalam berbagai ajang perlombaan seperti pemilihan duta wisata di tingkat kabupaten, seni tari dan juga fashion show.
Selain kegiatan pemilihan Mas dan Mbak, sekolah juga menyelenggarakan berbagai perlombaan olahraga seperti futsal, sepak bola dan basket. Isrofi berharap dengan kegiatan ini, para siswa dapat mengembangkan kemampuannya sebagai bekal di masa mendatang. (MC TMG / -Penulis ; Ria / Foto : Ahung / Editor : Ekape).
"
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook