Cegah Stunting Itu Penting, Tingkatkan Kesadaran Ibu Anak Baduta di Puskesmas Kledung
Ket [Foto]: Ketua TP PKK Temanggung, Eni Maulani Saragih Al Khadziq bersama Tim Monev Stunting mendatangi perwakilan ibu dan anak Baduta (Bawah Dua Tahun) di Puskesmas Kledung, Rabu (15/03/2023) seusai melakukan kampanye "Jo Kawin Bocah" di SMP N 1 Kledung.

Cegah Stunting Itu Penting, Tingkatkan Kesadaran Ibu Anak Baduta di Puskesmas Kledung

Temanggung, MediaCenter - Ketua TP PKK Temanggung, Eni Maulani Saragih Al Khadziq bersama Tim Monev Stunting mendatangi perwakilan ibu dan anak Baduta (Bawah Dua Tahun) di Puskesmas Kledung, Rabu (15/03/2023) seusai melakukan kampanye "Jo Kawin Bocah" di SMP N 1 Kledung. 

Eni Maulani menyampaikan pesan kepada ibu dari anak-anak Baduta yang hadir di Puskesmas tentang pentingnya memerangi stunting bersama-sama. 

"Saat ini negara menginginkan anak panjenengan semua bukan hanya sehat, pokoknya kalau bisa gagah, tinggi, cakep, sehat, pintar, agar generasi kita tidak kalah dengan anak dari negara lain. Jadi kalau di sini diundang penanganan stunting ya tidak apa-apa. Kita sama-sama ingin anak panjenengan itu semua sehat," tuturnya.

Kepala Puskesmas Kledung dalam paparannya melaporkan kepada Ketua TP PKK Temanggung beserta Tim Monev Stunting tentang kondisi anak Baduta yang masuk pada kategori anak stunting. Adapun inovasi yang telah dilaksanakan oleh Puskesmas Kledung yaitu "Ceting Pak Jamil", sebuah akronim dari Cegah Stunting dengan Penyuluhan dan Konseling Sejak Masa Kehamilan untuk mengantisipasi terjadinya anak stunting dari Ibu KEK (Kekurangan Energi Kronis). (MC.TMG/nin;adi;ekp;ysf)

Ketua TP PKK Temanggung, Eni Maulani Saragih Al Khadziq bersama Tim Monev Stunting mendatangi perwakilan ibu dan anak Baduta (Bawah Dua Tahun) di Puskesmas Kledung, Rabu (15/03/2023) seusai melakukan kampanye "Jo Kawin Bocah" di SMP N 1 Kledung.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook