Ket [Foto]: Pekerja dan Pengusaha Bersinergi, Temanggung Peringati May Day
Pekerja dan Pengusaha Bersinergi, Temanggung Peringati May Day
Temanggung, MediaCenter – Radio eRTe FM bersama Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kabupaten Temanggung mengadakan Dialog Siang membahas May Day (Hari Buruh), Kamis (27/4/2023).
Kepala Dinperinaker Temanggung, Agus Sarwono hadir secara langsung menjadi narasumber dalam program Dailog Siang eRTe FM tersebut dengan host Puspa Angger.
Dialog Siang kali ini membahas kondisi terkini terkait sinergitas pemerintah dengan pekerja, serta kalangan pengusaha di Kabupaten Temanggung.
Agus Sarwono menjelaskan dalam peringatan May Day di Temanggung kali ini akan diadakan agenda khusus.
"Serikat Pekerja, Pekerja, dan Pengusaha bahwa dalam rangka May Day tahun 2023 ini ayo kita tingkatkan persatuan dan kesatuan. Mereka kemarin sudah sepakat akan dilaksanakan dua agenda cukup besar," ungkapnya.
Lebih lanjut Agus menjelaskan, agenda tersebut adalah lomba futsal yang diikuti oleh 33 tim dari perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Temanggung. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 29-30 April 2023 di GOR Bambu Runcing.
Selanjutnya, pada 1 Mei 2023 sebagai acara puncak akan dilaksanakan acara jalan santai dengan lokasi titik kumpul di Lapangan Desa Nguwet, Kecamatan Kranggan.
"Pesertanya akan diikuti pekerja di lingkungan perusahaan - perusahaan, kami targetkan sekitar 5000 pekerja," tandasnya. (MC.TMG/adi;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook