Ket [Foto]: Bupati Temanggung HM. Al Khadziq pada Kamis (21/9/2023) mengambil sumpah janji, serta melantik 10 Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Temanggung yang bertempat di Pendopo Jenar, Komplek Kantor Bupati Temanggung.
Bupati Lantik Sepuluh Pejabat Administrator dan Pengawas
Temanggung, MediaCenter - Bupati Temanggung HM. Al Khadziq pada Kamis (21/9/2023) mengambil sumpah janji, serta melantik 10 Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Temanggung yang bertempat di Pendopo Jenar, Komplek Kantor Bupati Temanggung.
Bupati Al Khadziq menjelaskan maksud dari adanya rotasi dan mutasi Pejabat Administrator dan Pengawas di Kabupaten Temanggung yang mendekati masa purna jabatannya. Bupati menyampaikan konsekuensi yang harus dilaksanakan, jika melakukan rotasi, mutasi saat nanti sudah ada Pj. Bupati.
"Hari ini mungkin ada yang bertanya, Bupati kurang dua hari kok malah mindah-mindah orang. Tapi justru karena dua hari itu harus mindah orang. Sebab besok kalau sudah Pj Bupati, memindah orang jadi sulit. Harus minta izin Menteri Dalam Negeri untuk melakukan rotasi dan mutasi para pejabat. Maka hari ini, kita lakukan pelantikan setelah dilakukan evaluasi oleh Pak Sekda dan Kepala BKPSDM, beberapa pejabat, ada salah satunya nomenklaturnya sudah berubah, jadi harus dilantik ulang. Yang kedua, karena kotak jabatannya memang harus dikosongi, kemudian juga para kasi dan sebagainya, termasuk salah satunya changes antara Dinas Pariwisata dengan Camat Candiroto," jelasnya.
Selain mengambil sumpah janji, serta mengangkat Pejabat Administrator dan Pengawas, Bupati Al Khadziq pada hari ini, Kamis (21/9/2023) juga telah mengeluarkan SK Pergeseran Pejabat Kepala Puskesmas di wilayah Kabupaten Temanggung, namun tanpa dilakukan pelantikan.
"InsyaAllah saya mengakhiri jabatan Bupati, kondisi Pemerintahan Kabupaten Temanggung semua pejabat, semua kotak jabatan terisi. Tidak ada yang kosong dan supaya langsung bisa siap kerja. Semoga Bapak dan Ibu semua dalam jabatan yang baru tambah semangat, tambah berprestasi, semoga barokah, manfaat untuk kepentingan seluruh masyarakat Kabupaten Temanggung," harap Bupati. (MC.TMG/nin;ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook