Dibutuhkan Koordinasi Lintas Sektoral untuk Tingkatan Keselamatan Lalu Lintas
Ket [Foto]: Dibutuhkan Koordinasi Lintas Sektoral untuk Tingkatan Keselamatan Lalu Lintas

Dibutuhkan Koordinasi Lintas Sektoral untuk Tingkatan Keselamatan Lalu Lintas

Temanggung, MediaCenter - Dalam rangka meningkatkan kerjasama jejaring lintas sektoral, PSC 119 Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Temanggung mengadakan Forum Diskusi Bidang Keselamatan Transportasi Lima Pilar Program Dekade Aksi Keselamatan jalan, di Aula Dinkes, Rabu (5/6/2024).

Kegiatan yang melibatkan instansi terkait antara lain Dinkes, Puskesmas, Dinas Perhubungan, Bappeda, DPUPR, Dinkominfo, Polres Temanggung, Jasa Raharja, Kodim dan BPJS tersebut, dilaksanakan sebagai wadah koordinasi lintas sektoral untuk menyepakati program dan langkah strategis untuk menekan angka kecelakaan, khususnya di wilayah Kabupaten Temanggung. 

Sanento Budhi Setyawan, Sekretaris Dinkes menyampaikan, koordinasi lintas sektoral sangat penting dilakukan untuk peningkatan keselamatan lalu lintas pengguna jalan. 

"Untuk memastikan keselamatan transportasi jalan, kita harus bertanggung jawab, bersinergi dan berkoordinasi bersama untuk kedepannya. Diharapkan melalui forum ini, penanggungjawab di masing-masing pilar bisa menyampaikan progres dan permasalahan yang ada, sehingga bisa kita cari solusinya bersama-sama,” ungkapnya. 

Sebagai respons cepat dalam situasi darurat, PSC 119 Dinkes juga menjalin kemitraan dengan semua Puskesmas sebagai respon cepat ketika terjadi kecelakaan lalu lintas.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Temanggung, Ipda Supratiyo, mengapresiasi atas dibentuknya forum tersebut, sehingga diharapkan bisa menjadi wadah untuk menyatukan visi dalam keselamatan lalu lintas. 

"Forum seperti ini harus berkelanjutan. Jadi masing-masing bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya masing-masing, tidak bergerak sendiri-sendiri, sehingga penanganan dapat optimal,” pungkasnya. (sv;ekn;ekp)

Dibutuhkan Koordinasi Lintas Sektoral untuk Tingkatan Keselamatan Lalu Lintas
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook