Ket [Foto]: SMK Anwarussholichin Temanggung Selesai Laksanakan UNBK
SMK Anwarussholichin Temanggung Selesai Laksanakan UNBK
Temanggung, MediaCenter – Hari Kamis (5/4), seluruh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Indonesia telah selesai melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), tidak terkecuali di Kabupaten Temanggung.
Dalam 2 (dua) tahun terahir ini seluruh SMK di Kabupaten Temanggung telah memenuhi syarat untuk melaksanakan UNBK, tidak terkecuali dengan SMK Anwarussholichin Kecamatan Kranggan Temanggung.
Selaku Kepala SMK Anwarussholichin, Drs. H. Prajitno menjelaskan dalam wawancaranya, bahwa UNBK merupakan satu kerja kombinasi seluruh pihak, antara guru, murid, dan orang tua dalam mewujudkan generasi intelektual dan mandiri.
UNBK pada tahun ini, nilainya murni dan tidak dicampur dengan nilai Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). Oleh karena itu, UNBK ini dimanfaatkan untuk melanjutkan ke Perguruan Tinggi. Jika pada tahun-tahun sebelumnya nilai pada Ujian Sekolah (US) dan nilai Ujian Nasional (UN) dijadikan satu dan dirata-rata, akan tetapi pada tahun ini tidak.
“Dan alhamdulillah UNBK di SMK Kami, berjalan dengan lancar tanpa halangan apapun. Diharapkan dengan ini siswa SMK Anwarussholichin dapat memperoleh nilai yang baik, dan semoga mendapat perguruan tinggi yang diidam-idamkan, akan tetapi jika tidak ingin meneruskan pendidikannya, semoga dapat pekerjaan yang baik,” ujar Prajitno mengakhiri wawancara. (MC TMG/Penulis, Foto: Agung, Editor: Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook