
Ket [Foto]:
57 Siswa Ikuti Lomba Catur Tingkat Kabupaten yang Digelar SMK Dr Sutomo
Temanggung, MediaCenter - SMK Dr Sutomo menggelar lomba catur untuk SD/MI dan SLTP/MTs se-Kabupaten Temangung, Selasa (29/4/2025).
Setidaknya, 57 atlet mengikutinya yang terinci 35 siswa SD/MI dan tingkat SLTP sebanyak 22 siswa.
Kepala SMK Dr. Sutomo Temanggung Teguh Puji Utomo mengatakan, lomba catur tingkat SD/MI dan SLTP selain bertujuan memperkenalkan SMK Dr Sutomo Temanggung, juga menggali potensi atlet catur dari kalangan anak-anak.
"Kami mencari dan meningkatkan atlet catur berbakat di Temanggung, sehingga menjadi sosok-sosok atlet di Kabupaten Temanggung yang siap untuk bertanding di kancah nasional," kata Teguh ditemui di sela-sela lomba.
Ia berharap, pada kegiatan catur tersebut dapat meningkatkan kemampuan, juga bisa memfasilitasi atlet dalam berkembang di bidang olah raga catur.
Ketua Percasi Temanggung Adi Nurtantio menyampaikan apresiasi, khususnya bagi SMK Dr Sutomo yang menyelenggarakan lomba catur, sebab even lomba catur akan meningkatkan jam terbang, kemampuan dan prestasi.
"Turnamen-turnamen catur yang sering diikuti akan meningkatkan kemampuan untuk bisa berprestasi," tuturnya.
Dikatakan, untuk lomba kali ini adalah lomba catur cepat 25 menit. Untuk kategori SD ada 6 babak dan SLTP sebanyak 5 babak.
Di Kabupaten Temanggung, Percasi melakukan pembinaan langsung dengan membuka sekolah catur Benteng Bumi Phala. Selain itu, even-even turnamen akan bisa meningkatkan prestasi.
"Kami berharap, SMK Dr Sutomo tidak hanya kali ini saja, menggelar lomba catur, tetapi setidaknya satu tahun sekali," terangnya.
Seorang peserta tingkat SLTP, Hendra Setya (13) mengatakan telah mempersiapkan strategi khusus sebelum mengikuti lomba selain juga melakukan lawan tanding dengan sejumlah teman.
"Saya juga persiapkan psikologi untuk lomba ini," imbuhnya.
Peserta lainnya Adriva (14) mengatakan, senang dengan mengikuti lomba. Latihan yang dilakukan sebelumnya telah mengantarkan di melaju.
"Semoga dapat menang pada even lomba kali ini," tandasnya. (Aiz;Ekp)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook