Monev PPID Mendapatkan Respon Positif dari BPBD
Ket [Foto]: Monev PPID Mendapatkan Respon Positif dari BPBD

Monev PPID Mendapatkan Respon Positif dari BPBD

"

Temanggung, MediaCenter- Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Utama Pemerintah Kabupaten Temanggung melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) kepada seluruh OPD di Kabupaten Temanggung. Kegiatan ini bertujuan untuk memotret implementasi dan pelaksanaan keterbukaan informasi publik di tiap-tiap OPD.

Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) selaku leading sector pembinaan, pengawasan serta koordinator pelaksaan keterbukaan informasi publik di Kabupaten Temanggung melaksanaan Monev hari ke dua Selasa, (11/7) di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung. Dalam pelaksanaannya, tim yang dipimpin oleh Sekretaris Dinkominfo, Sumarlina selaku PPID Utama diterima oleh Raiben Maulana selaku pengelola PPID BPBD. Dalam kesempatan tersebut dilakukan monitoring terkait ketersediaan dokumen, kelembagaan PPID, pengelolaan informasi  dan website oleh BPBD.

Kegiatan Monev oleh PPID Utama ini mendapatkan respon yang positif dari pihak BPBD, “untuk PPID ini apalagi untuk pelayanan publik kepada masyarakat, untuk pelayanan informasi kepada masyarakat memang sangat diperlukan karena era kita era keterbukaan informasi, jadi saya menyambut baik apa yang sudah dilaksanakan oleh PPID Utama, sudah berkenan untuk monitoring, karena kami OPD selama ini masih belum begitu paham tentang apa itu keterbukaan publik, apa itu keterbukaan informasi,” ujar Raiben. (MC TMG/Penulis,Foto: Ria Editor: Ekape)

"
Monev PPID Mendapatkan Respon Positif dari BPBD
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook