Ket [Foto]: Solidaritas Siswa SMP 6 Temanggung Untuk Gempa Lombok
Solidaritas Siswa SMP 6 Temanggung Untuk Gempa Lombok
Temanggung, Media Center - Siswa – siswi Sekolah Menegah Pertama Negeri (SMP N ) 6 Temanggung menyisihkan sebagian uang saku mereka untuk membantu korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat yang terjadi pada Minggu 5 Agustus 2018 petang.
Ratusan siswa – siswi tersebut mengumpulkan dana usai melakukan upacara bendera Senin (6/8). Terlihat antusias dan empati dari para siswa untuk membantu korban bencana di Lombok. Menurut Sudirman selaku wakil kepala kesiswaan SMPN 6 Temanggung penggalangan dana ini sebagai wujud solidaritas dan dukungan moral kepada masyarakat di Lombok Nusa Tenggara Barat yang menjadi korban gempa bumi. “Dari pihak sekolah menanamkan rasa solidaritas terhadap sesama menanamkan jiwa bahwa kita punya saudara, kita punya teman untuk wajib tolong menolong,” ungkap Sudirman
Sudirman juga menjelaskan kegiatan tersebut sudah biasa dilakukan di sekolahnya jika terjadi hal serupa. “Jadi anak – anak itu sudah terbiasa untuk aksi spontan kalau ada sesuatu mengumpulkan dana untuk kegiatan spontan seperti ini,” tambah Sudirman.
Dalam penggalangan dana ini, siswa – siswi tidak ditentukan besar kecilnya uang yang akan mereka berikan. Salah seorang siswi SMPN 6 Temanggung, Wulandari Mega Pratiwi menuturkan siswa – siswi diberi kebebasan untuk menentukan besaran uang bantuan yang disumbangkan.
Dari hasil penggalangan dana tersebut dapat terkumpul uang sebanyak Rp.2.100.000,-, selanjutnya bantuan tersebut akan disalurkan melalui Palang Merah Indonesia Kabupaten Temanggung, untuk kemudian diberikan kepada korban bencana alam gempa bumi di Lombok. (MC TMH / Penulis : Ria, Foto :Coeplis / Editor : Ekape)
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook